SINGKAWANG - Kondisi pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum juga berlalu, personel Brigif 19/Kh memberikan bantuan pendampingan dan sosialisasi bercoco tanam padi disawah kepada warga Desa Sungai Bulan Kec. Sungai Bulan Singkawang Tengah, (12/6/21).
Pasi Komsos Brigif 19/Kh Lettu Inf Ugu Amin berserta beberapa personel langsung turun ke sawah untuk membantu warga memberikan pendampingan dalam mengolah padi di sawah, "Pak Ramdan pemilik sawah merasa terbantu atas pendampingan yang diberikan bapak TNI dan akan menerapkan ilmu yang didapat dari bapak TNI, untuk menggarap sawahnya, sehingga pada musim panen tiba ditahun ini mendapatkan hasil panen padi yang baik, ujarnya.
Hal ini dilakukan selain guna mewujudkan program ketahanan pangan, juga membangun kemanunggalan TNI dengan rakyat.(*)