SAMBAS - Anggota Koramil 05/ Pemangkat Serda Gusti Kusuma melaksanakan kordinasi dengan Kampus Puskesmas Pemangkat mengenai pelaksanaan vaksinasi purnawirawan dan warakawuri di Puskesmas Pemangkat,Desa Prapakan, Kec. Pemangkat, Kab. Sambas, Kamis (10-6-21).
Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid 19 di wilayah Kabupaten Sambas Khusunya di Kecamatan Pemangkat Babinsa Koramil 1208-05/Pemangkat Serda Gusti menghadiri rapat kordinasi Percepatan Penanganan Virus Cirona 19, beserta Unsur Muspika dan Dinas Kesehatan,Kamis (10-6-21).
Babinsa Koramil 1208-05/Pemangkat Serda Gusti mengatakan rapat koordinasi penanganan covid 19 ini sebagai tindaklanjut dari Surat Edaran Pergub Kalimantan Barat terkait Percepatan Pencegahan dan Penanganan virus corona serta vaksinasi Purnawirawan dan Warakawuri di Kab. Sambas, ucap Babinsa
Ia juga menyampaikan yang intinya petugas gugus tugas Pos covid untuk mendata masyarakat yang sudah Pensiunan dari Dinas, TNI ataupun Polri, akan melaksanakan pemeriksaan kesehatan terhadap orang tersebut, Serta selalu memonitoring warga untuk mengetahui kondisi dan riwayat kontak sosial maupun perjalanan warga demi untuk mengantisipasi penularan dan penyebaran yang mungkin terjadi.” Ujar Babinsa.
Di tempat yang sama Bu Eti sebagai petugas kesehatan mengatakan Terkait dengan virus corona atau covid 19 ini kami dan aparat terkait yang tergabung dalam satgas Covid untuk terlibat aktif di wilayah dan masyarakat sekitar, ujarnya.
Tambahnya untuk memberikan sosialisasi ke setiap warga masyarakat dan bekerja sama dengan instansi terkait dalam upaya menghentikan penyebaran covid 19 di wilayah kecamatan khususnya di Kecamatan Pemangkat, harap Eti.
“Penanganan yang cepat dan tepat bisa membantu memutus rantai penularan dan mencegah korban jiwa lebih banyak, dan juga Informasi yang tepat dari warga masyarakat bisa membantu penanganan yang lebih cepat dan tepat.” Tegasnya.(*)