Post Top Ad

Kombis

Nasional

Post Top Ad

HondaOtomotif

Putaran Kelima FIM JuniorGP Jadi Ajang Pembuktian Pembalap Muda Yang Satu Ini

PONTIANAK - Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), yang turun dalam ajang FIM JuniorGP, Fadillah Arbi Aditama melanjutkan perjuangannya pada putaran kelima di Autodromo Internacional do Algarve, Portimao-Portugal pada Minggu (17/7/2022).



Pembalap asal Purworejo ini akan saling adu kecepatan dengan 33 Pembalap lainnya dalam 16 putaran penuh di lintasan sepanjang 4,592 km. Berbekal keyakinan yang positif, Arbi akan memberikan persaingan yang ketat kepada Pembalap lainnya mengingat karakter sirkuit yang cocok dengan gaya balapnya.

Pemuda 16 tahun ini memiliki motivasi dan tekad besar untuk bersaing untuk mendapatkan point kedua kalinya pada ajang FIM JuniorGP musim 2022. Pada dua putaran sebelumnya, Arbi mampu bersaing dengan baik diantara para Pembalap lainnya.

“Semoga saya bisa mendapatkan hasil balapan yang lebih baik pada akhir pekan ini di Portimao. Saya harus lebih fokus dan pintar untuk mewujudkan target saya, yaitu mendapatkan pengalaman dan memperbaiki posisi saat balapan,” kata Arbi.

“Saya suka lintasan ini, meskipun memiliki tantangan dengan adanya ada beberapa tanjakan dan turunan. Harapan saya akhir pekan ini dapat meraih poin, tetapi target utama saya adalah terus mencatat kemajuan,” ujar Arbi.

Pada putaran kali ini, serta tiga putaran berikutnya, JuniorGP hanya akan menggelar satu balapan per putaran. Balap FIM JuniorGP pada seri Portugal ini digelar akhir pekan pada pukul 19.00 WIB. Balapan bisa disaksikan secara langsung lewat channel resmi di media sosial YouTube. (*)

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad