Post Top Ad

Kombis

Nasional

Post Top Ad

KalbarKapolsek Batang TarangKapolsek JungkatKapolsek MukokSanggau

Kapolsek Mukok Dan Kapolsek Batang Tarang Berganti

Sanggau, Kalbar-Kapuaspost.web.id-  Serah Terima jabatan (Sertijab) jajaran Polres Sanggau dilakukan. Kali ini Kapolsek Batang Tarang dan Kapolsek Mukok yang disegarkan. Sertijab  dipimpin oleh Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah  Acara dilaksanakan di Aula Wira Pratama Polres Sanggau, Jumat (09/06/2023).

Serah terima jabatan Kapolsek Batang Tarang dari Iptu Sutono kepada Iptu Andreas Quinn Hartono Putra yang sebelumnya menjabat KBO Reskrim Polres Landak, selanjutnya Iptu Sutono ditugaskan sebagai Kapolsek Mukok Polres Sanggau mengantikan Iptu Mulyadi Jaya yang kini menjabat Kapolsek Jungkat Polres Mempawah.


Kapolres AKB Suparno dalam sambutannya  mengatakan Mutasi yang dilakukan ini merupakan hal yang biasa dilingkungan Polres Sanggau sebagai bentuk penyegaran dan pengembangan karier Anggota, sehingga kedepannya diharapkan dapat membawa perubahan khususnya dalam pelaksanaan tugas Polri yang lebih baik, maju, dan Presisi. 


Kapolres juga mengucapkan terimakasih kepada pejabat yang lama atas dedikasi, loyalitas dan pengabdian kerjanya serta berikan yang terbaik dimanapun kita bertugas.


“Dan bagi para pejabat baru selamat atas jabatan baru yang diamanahkan pimpinan kepada saudara,” Tutupnya



Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad