PONTIANAK, KP – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Kalimantan Barat, Dr. H. Muhajirin Yanis, M.Pd.I, melakukan monitoring pelaksanaan Program Indonesia Khatam Al-Qur’an di Masjid Raya Mujahidin dan Kantor Kemenag Kota Pontianak, pada Ahad (16/3/2025).
Dalam keterangannya, Muhajirin Yanis menjelaskan bahwa Kementerian Agama RI menggagas program ini dengan target 350.000 kali khataman Al-Qur’an secara serentak di seluruh Indonesia pada 16 Maret 2025 yang bertepatan dengan 16 Ramadan 1446 H. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 00.01 hingga 19.00 WIB, dengan target khusus untuk Kalimantan Barat sebanyak 4.500 kali khatam.
Di Masjid Raya Mujahidin Pontianak, kegiatan bertajuk "Sehari Bersama Al-Qur’an" diselenggarakan oleh PW IKADI Kalbar dan dihadiri oleh Gubernur Kalbar yang diwakili Kepala Biro Kesra, Mulyadi. Ratusan jemaah laki-laki dan perempuan turut serta dalam kegiatan ini sebagai bagian dari rangkaian ibadah di bulan Ramadan.
Sementara itu, di Kantor Kemenag Kota Pontianak, kegiatan khataman dihadiri oleh Kepala Kemenag Kota Pontianak, Ruslan, MA, beserta Ketua DWP Kemenag Kota Pontianak, Kasubbag Tata Usaha, Kepala Seksi, Kepala KUA, serta para penyuluh agama Islam.
Kakanwil Kemenag Kalbar menyampaikan apresiasi kepada ASN Kemenag Kalbar dan seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan program ini.
Kepala Kemenag Kota Pontianak, Ruslan, mengungkapkan rasa bahagianya atas kunjungan Kakanwil dalam kegiatan monitoring tersebut.
“Kami bahagia atas kunjungan Bapak Kakanwil Kemenag Kalbar. Kota Pontianak mendapatkan kuota 405 kali khatam Al-Qur’an, yang telah kami distribusikan ke madrasah, pondok pesantren, KUA, penyuluh agama, serta Majelis Taklim DWP Khairunnisa Khatulistiwa. InsyaAllah, target ini bisa tercapai sebelum batas waktu yang ditentukan,” ujar Ruslan dengan optimisme.
Program Indonesia Khatam Al-Qur’an ini menjadi bagian dari upaya Kementerian Agama dalam membumikan Al-Qur’an dan meningkatkan semangat umat Islam dalam membaca serta memahami makna kitab suci di bulan yang penuh berkah.(*/Red)